Tingkatkan Pelayanan Publik Berbasis HAM, Rutan Kelas IIB Purbalingga Sepakati PKS dengan SLB Negeri Purbalingga

    Tingkatkan Pelayanan Publik Berbasis HAM, Rutan Kelas IIB Purbalingga Sepakati PKS dengan SLB Negeri Purbalingga
    Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Sekolah Luar Biasa Negeri Purbalingga Purbalingga

    Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Purbalingga sepakati Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Purbalingga dalam memberikan dan meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat dengan mengutamakan kesetaraan Hak Asasi Manusia (HAM). PKS tersebut ditandatangani Kepala Rutan Purbalingga, Bluri Wijaksono, dengan Kepala Sekolah SLB Negeri Purbalingga, Sri Asih Harlini, Senin (29/07).

    Bluri menyampaikan penandatanganan PKS dengan SLB Negeri Purbalingga memiliki misi mengedepankan pelayanan ikhlas kepada masyarakat. "Saat ini seluruh instansi pemerintah dituntut untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, baik sarana prasarana maupun Sumber Daya Manusia (SDM) dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, " ujarnya.

    Ia berharap melalui PKS dengan SLB Negeri Purbalingga dapat memberikan pelatihan bagi SDM Rutan Purbalingga dalam memberikan pelayanan lebih khusus bagi Warga Binaan atau pengunjung difabel/prioritas. “Semoga hal ini mewujudkan kesetaraan hak dalam pelayanan publik di RutanPurbalingga" harap Bluri.

    Mewakili SLB Negeri Purbalingga, Sri Asih Harlini mengapresiasi inisiatif dan terobosan Rutan Purbalingga dalam mengembangkan SDM guna meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat berbasis HAM. Ia menyampaikan dalam menyukseskan pemerintahan, dibutuhkan kerja sama dan kolaborasi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

    "Ketika nota kesepakatan diformulasikan secara nyata, maka akan membawa manfaat bagi kita semua. Semoga PKS ini memberikan dampak baik secara khusus bagi Pemasyarakatan serta secara umum bagi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, " harap Sri.

     

    kemenkumham rutan purbalingga
    Ari Setiawan

    Ari Setiawan

    Artikel Sebelumnya

    Berpartisipasi Dalam Upaya Penurunan Stunting,...

    Artikel Berikutnya

    Terima Saran dan Kritik, Kotak Saran di...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    24 Personel Satgas Penanggulangan Bencana Tiba di Davao Filipina
    Panglima TNI Tinjau Gelar Bekal Kaporlap dan Kapsatlap Satgas Opsdagri Tahun 2025
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll